Trending News

Blog Post

Apa Itu Economy atau Eco di VALORANT?
Guides, VALORANT

Apa Itu Economy atau Eco di VALORANT? 

Istilah eco atau economy kerap disebut dalam game FPS, tidak terkecuali VALORANT. Namun, tidak semua pemain mengerti apa yang dimaksud dari istilah ini dan apa yang harus dilakukan saat eco rounds.

Jika kalian salah satunya, jangan khawatir, kali ini Hasagi akan membahas tentang eco di VALORANT. Singkatnya, economy adalah berapa banyak credit yang dimiliki tiap pemain tiap ronde dan apa yang dilakukan timmu dengan credit tersebut.

Tiap awal paruh atau half sebuah pertandingan, semua pemain akan mendapatkan 800 credit, ini disebut pistol round. Seperti namanya, ronde ini semua pemain hanya bisa membeli pistol, sedikit ability, serta light shield.

Pemain akan mendapatkan 200 credit per kill, sementara tim penyerang akan mendapatkan 300 credit untuk tiap pemain apabila mereka memasang Spike. Maka dari itu, sangat penting memasang Spike sebagai tim penyerang.

Tim yang memenangkan ronde akan mendapat 3000 credit, sementara tim yang kalah akan mendapat credit berdasarkan berapa kali mereka kalah ronde berturut-turut sebagai loss bonus. Perlu dicatat tambahan credit ini akan hilang setelah tim tersebut memenangkan ronde.

  • 1 ronde: 1900 credit
  • 2 ronde: 2400 credit
  • 3+ ronde 2900 credit

Tipe-tipe ronde buy

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, economy menentukan keputusan tim kalian dalam menggunakan credit yang dimiliki pemain. Ada beberape tipe ronde yang bisa dimainkan tim berdasarkan economy mereka.

Full Buy

Sesuai namanya, ronde full buy atau gun round adalah ronde di mana pemain bisa membeli banyak hal seperti senjata dengan harga mahal (Phantom, Vandal, Operator, Odin, dll.), semua ability, dan full shield.

Apakah full buy harus memiliki semua ability? Tidak. Karena VALORANT berfokus pada aksi tembak-menembak, banyak pemain melakukan full buy round dengan membeli senjata terbaik dan full shield, hanya membeli ability yang dirasa penting saja.

Eco Rounds

Eco round atau save round mungkin istilah yang sering disebutkan saat kalian bermain atau menonton pertandingan profesional VALORANT. Ronde ini dilakukan saat tim kalian tidak memiliki credit yang mencukupi dan harus berhemat untuk mengumpulkan credit.

Setelah menjalankan eco rounds, tim kalian bisa melakukan full buy di ronde selanjutnya.

Half Buy

Jika economy tim kalian berada di tengah-tengah, ronde half buy bisa menjadi solusi. Satu hal yang pasti, jika melakukan ronde half buy, pastikan tiap pemain bisa membeli full shield dan senjata dengan harga murah seperti SMG.

Ada beberapa agents yang bersinar di ronde half buy, yakni Jett atau Chamber yang bisa menggunakan ultimate-nya sebagai pengganti senjata dengan harga mahal

Force Buy

Ronde force buy dilakukan ketika tim kalian berada dalam posisi terjepit dan harus memenangkan ronde tersebut. Seperti namanya, ronde ini memaksa semua pemain dalam tim untuk membeli kombinasi senjata, shield, dan ability terbaik sesuai dengan kondisi economy mereka.

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *