Trending News

Blog Post

Baru Juga Masuk 2024, Riot Games Sudah Persiapkan Perayaan Ulang Tahun Kelima VALORANT Tahun 2025!
VALORANT

Baru Juga Masuk 2024, Riot Games Sudah Persiapkan Perayaan Ulang Tahun Kelima VALORANT Tahun 2025! 

Baru saja kita masuk ke minggu pertama di tahun 2024, tapi Riot Games sudah merencanakan kontennya untuk tahun 2025. Adapun konten yang sedang dipersiapkannya ini bukan sembarang konten, karena kontennya termasuk sangat besar dan penting. Berbicara kepada Dot Esports, Jonny Altepeter selaku lead music supervisor dari Riot menjelaskan kalau sekarang ini Riot sudah mempersiapkan ulang tahun kelima VALORANT.

VALORANT sendiri pertama kali membuka tahap beta dan dirilis secara resmi pada tahun 2020 yang lalu. Sekarang ketika kita sudah memasuki tahun 2024, maka satu tahun lagi kita akan masuk ke tahun 2025. Adapun tahun 2025 akan menjadi tahun dimana game ini meraih umur kelimanya, dan mengetahui hal tersebut Riot ingin memberikan sebuah perayaan yang megah dan mewah.

“Kita ingin membuat sesuatu yang sangat besar untuk game ini dan para pemainnya.” itulah yang dijelaskan oleh Jonny Altepeter. Beliau mengatakan kalau sekarang ini timnya sudah mulai menyusun rencana untuk membuat sesuatu yang besar tersebut. Jonny sendiri adalah salah satu orang yang bekerja dari tim musik, dan itu artinya Riot sudah mulai mempersiapkan musik megah untuk VALORANT di lima tahunnya.

Sebagai game FPS, VALORANT sendiri memang sudah terkenal dengan elemen musiknya yang kuat. Setiap kali ada konten baru, terutama untuk agent baru, Riot selalu saja merayakannya dengan merilis satu lagu baru. Contohnya ada Renegade dan In The Ring ketika Iso dirilis, lalu ada juga lagu Raja untuk merayakan perilisan Harbor. Semuanya sudah ada di dalam DNA VALORANT, itulah kenapa penting bagi Riot untuk merayakannya juga pada ulang tahun kelimanya nanti.

Lewat adanya berita ini, maka kita tahu kalau Riot sudah merencanakan konten VALORANT dari jauh hari, bahkan sampai tahun depan. Pada tahun 2025 nanti, VALORANT akan memasuki umur kelimanya dan itulah kenapa bagi kalian para pemain VALORANT, persiapkan saja diri kalian untuk tahun depan. Musik hanyalah satu diantara banyaknya konten yang sedang dimasak oleh Riot sekarang ini.

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *