HASAGI
League of Legends

Melihat Early Patch 25.9, Selamat Datang di Season 2!

Selesai sudah kita menjelajahi kedalaman Noxus yang gelap dan berdarah sepanjang season 1 kemarin. Empat bulan lamanya kita bermain di sana, dan sekarang kita akan segera memasuki season 2 yang lebih cerah dan berwarna. Spirit Blossom Beyond adalah judul yang digunakan, dan season 2 sendiri akan dimulai pada patch 25.9 mendatang. Tentu saja, sama seperti update patch pada umumnya, kali ini kita akan kembali mendapatkan champion balancing.

Dalam update kali ini, Riot Phroxzon menjelaskan kalau masalah dari item akan menjadi fokus utama, lebih tepatnya pada bagian item sepatu. Selain itu, Riot juga sudah mulai mengaktifkan sistem perlindungan pemain negatif pada patch kali ini, yang tentunya diharapkan akan menjadi sinyal baik. Namun, tidak menutup para champion biasa yang harus mendapatkan perubahan untuk dibuat lebih balance.

BACA JUGA: 2XKO Rilis dengan 10 Champion, Tapi Riot Ngebut Untuk Bisa Segera Punya 20 Champion!

Berikut adalah daftar champion yang mendapatkan balancing pada patch 25.9 mendatang;

CHAMPIONS BUFFED

CHAMPIONS NERFED

Jika kita bandingkan dengan patch sebelumnya, balancing kali ini terbilang sangat singkat. Seperti penjelasannya tadi, di mana masalah utama pada patch kali ini ada di bagian item, sedangkan untuk champion hanya beberapa. Gwen dan Naafiri akan menjadi dua champion yang perubahannya paling besar sejauh ini. Patch 25.9 sendiri direncanakan untuk dimulai pada tanggal 30 April mendatang.

Related posts

Seperti Ini Gameplay Minigame Jinx Fixes Everything

Suluh Widyotomo
11 months ago

Jadi Role Paling Terzalimi, Ini Alasan Riot Games Ogah Buff ADC

Suluh Widyotomo
2 years ago

Pemain Setuju Ini Role Paling Tidak Disukai di League of Legends

Suluh Widyotomo
2 years ago
Exit mobile version