HASAGI
League of Legends

Ping Jenis “Bait” Akan Dihapus Oleh Riot, Ada Apa?

Ketika kalian bermain League of Legends, kalian pasti tidak suka ketika ada pemain kawan kalian yang melakukan taunting. Apalagi ketika taunting yang dilakukannya malah menggunakan ping jenis bait. Ketika pemain tersebut memberikan ping tersebut, bukannya ikut maju, tapi malah meninggalkan kalian di dalam sebuah pertarungan, alhasil kalian kalah.

Kasusnya memang tidak 100% sering terjadi, masih ada banyak pemain lain yang juga menggunakan fitur bait ini dengan benar. Ketika ada pemain yang memberikan ping ini, biasanya pemain jungler, mereka akan maju seperti rencana. Namun, melihat penggunaan ping ini yang lebih sering digunakan sebagai alat taunting atau inting, Riot akan memberikan perubahan.

Chris “Riot Auberaun” Roberts selaku lead product dari League of Legends baru saja menjelaskan perubahan kepada penggunaan ping ini. Menurut data yang dikumpulkan oleh Riot, penggunaannya sudah sering digunakan sebagai hal yang tidak seharusnya dilakukan. Alhasil, pada update mendatang, penggunaan ping jenis ini akan mulai dihapus dari League of Legends.

Perubahan ini akan berlaku mulai patch 13.19, itu artinya sekitar satu minggu dari sekarang. Namun, untuk sekarang Riot juga mengatakan kalau mereka masih mengerjakan pengganti dari fungsi fitur ini. Penggunaan fitur bait menggunakan ping ini masih penting untuk dimasukan ke dalam game, hanya saja penggunaannya akan berubah.

Secara keseluruhan, Riot sendiri berencana untuk melakukan perombakan kepada sistem komunikasi dan ping di League of Legends. Riot merasa kalau sistem yang sekarang digunakan sudah mulai kurang bagus fungsinya, dan sekarang mereka sedang membuat pengganti versi lebih baiknya.

Related posts

Tidak Terlupakan, Legends of Runeterra Bakal Kolaborasi dengan Semua Game Runeterra

Suluh Widyotomo
1 day ago

Nonton Match Dapat Skin Faker Ahri Gratis, Begini Caranya

Suluh Widyotomo
1 year ago

Bukan Tema Arcane, Skin Pertama Ambessa Medarda Adalah Chosen of the Wolf!

Aksalsyah Arshi
8 months ago
Exit mobile version