Semua pertandingan regional sudah berakhir menjelang dimulainya Worlds 2024. Jika kalian ingin haus konten esports sebelum Worlds tahun ini dimulai, kalian bisa menyaksikan kembali beberapa pertandingan terbaik dalam sejarah esports League of Legends.
Berikut ini adalah beberapa pertandingan terbaik yang wajib kamu tonton sebelum Worlds 2024.
DRX vs T1 Worlds 2022

Disebut sebagai Cinderella Run, kemenangan DRX pada tahun 2022 merupakan momen luar biasa yang tidak bisa ditebak oleh penonton. DRX datang ke Worlds 2022 sebagai tim seed keempat, yang mana berarti mereka cukup beruntung untuk mendapat slot dalam turnamen itu.
Memasuki babak playoff, banyak yang merasa ini adalah akhir dari DRX. Namun fakta berkata sebaliknya, Kim “Deft” Hyuk-kyu dan pasukannya malah menunjukkan performa terbaik mereka sepanjang tahun, ditutup dengan kemenangan atas T1 dengan skor 3-2.
Kemenangan atas T1 ini membuktikan bahwa Deft sudah tidak hidup di bayang-bayang Faker dan telah menjadi bintang dengan caranya sendiri.
ROX vs SKT Worlds 2016
Jika kalian bertanya apa laga atau series terbaik sepanjang sejarah League of Legends, pertandingan antara ROX Tigers melawan SK Telecom T1 pada tahun 2016 silam akan menjadi jawaban yang banyak disebutkan.
Dalam laga ini, kedua tim nampak seimbang dari segi kekuatan, tidak ada yang terlihat jauh lebih kuat dibandingkan lawannya. Bahkan, series ini melahirkan META yang sempat populer untuk waktu lama, yakni Ashe ADC dengan Miss Fortune support yang dimainkan oleh duo PraY dan GorillA.
Selain itu, ada juga momen epik dari PraY yang menembakkan ultimate Ashe ke botlane untuk menghentikan channeling Teleport Duke.
SKT vs RNG Worlds 2017 Semifinal
Laga antara SK Telecom T1 melawan Royal Never Give Up pada Worlds tahun 2017 adalah pertemuan paling seru kedua tim yang dijuluki raja Korea Selatan dan raja Tiongkok. Namun, hal yang unik dari laga ini adalah kegigihan Faker.
Alih-alih beradaptasi dengan pick yang strategis, ia lebih memilih memainkan Galio terus menerus, tidak hanya satu dua kali saja, tetapi sepanjang best of five. Untungnya, performa Faker menggunakan Galio dalam laga ini adalah salah satu yang terbaik dalam karirnya.
Menurut kalian, apa pertandingan terbaik dalam sejarah Worlds?