Trending News

Blog Post

Semua Champion dan Skill Gila Mereka di Mode Unbound Frenzy Wild Rift
Wild Rift

Semua Champion dan Skill Gila Mereka di Mode Unbound Frenzy Wild Rift 

Wild Rift akan kedatangan mode baru bersama dengan meluncurnya patch 6.0. Dinamai Unbound Frenzy, sesuai namanya, champion-champion terpilih akan dibuat menggila dengan skill yang tidak terkekang balancing dan akal sehat. Lagipula, jika semua champion dibuat OP, tidak ada champion yang OP.

Sebagai permulaan, Riot Games hanya membawa segelintir champion dari roster Wild Rift yang kini berjumlah ratusan. Kira-kira siapa saja dan seperti apa skill-skill champion terpilih ini di mode Unbound Frenzy? Mari kita lihat.

Sejujurnya, jika disuruh memilih satu atau dua champion paling menarik untuk dimainkan di mode ini, penulis merasa kesulitan, sebab semuanya terlihat mengasyikkan untuk dimainkan sekaligus menyebalkan untuk dilawan.

Rammus berpotensi menjadi champion yang luar biasa mengesalkan saat kalian terpaksa menghadapinya di Unbound Frenzy, hal ini murni karena skill pertamanya, Powerball kini bisa menimbulkan knock up berkali-kali, tidak hanya itu, taunt yang ia miliki juga bisa digunakan ke beberapa champion sekaligus.

Ngomong-ngomong, pernahkah kalian melihat video april mop League of Legends yang menunjukkan Yasuo dengan Wind Wall selebar satu lane, dash yang tidak terbatas cooldown target, serta ultimate yang memunculkan banyak tebasan? Ya, video candaan itu akan menjadi kenyataan di mode ini.

Selain itu, jika kalian pernah bermimpi memainkan Cloud Strife dengan Buster Blade raksasa miliknya di League of Legends, kalian bisa mencoba memainkan Riven di mode ini. Atau mungkin kalian penggemar JoJo Bizzare Adventure, maka kalian wajib mencoba Sett yang bisa mengeluarkan bayangan raksasa ala Stand saat menggunakan skill keduanya, Haymaker.

Sayangnya masih belum diketahui kapan mode ini akan meluncur, entah di pertengahan patch 6.0 atau bersamaan dengan peluncuran patch baru. Kalian bisa melihat konten-konten baru yang akan datang ke patch 6.0 Wild Rift lewat preview dari Riot Games.

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *