Trending News

Blog Post

Tiga Piala Worlds dan Gelar MVP, Gumayusi Hengkang dari T1
Esports, Featured, League of Legends

Tiga Piala Worlds dan Gelar MVP, Gumayusi Hengkang dari T1 

ADC juara Worlds 2025 sekaligus MVP dari final Worlds 2025, Lee “Gumayusi” Min-hyeong resmi menanggalkan seragam T1 dan memasuki status free agent. Hengkangnya Gumayusi dari T1 diumumkan langsung lewat akun media sosial tim tersebut, mengucapkan selamat tinggal dan terima kasih atas apa yang telah ia berikan kepada tim tersebut.

Baca Juga: Rumor Champion Pilihan T1 Untuk Skin Worlds 2025 Mengemuka, Siapa Saja? 

Gumayusi mengawali karirnya bersama T1 sejak tahun 2018, di mana ia masuk dari jalur trainee hingga akhirnya menjadi pemain inti T1. Ia tidak pernah membela tim lain selain T1, menjadikan kabar mengenai keluarnya pemain yang mendapat julukan Demon Prince itu sangat menyakitkan di hati fans.

Selama membela T1, Gumayusi adalah bagian penting dalam membantu T1 mencapai tiga gelar juara Worlds sebanyak tiga tahun berturut-turut, sesuatu yang bahkan tidak bisa digapai oleh Faker di masa primanya. Sebagai tambahan, Gumayusi juga menjadi MVP di Worlds terakhirnya bersama T1, sebuah pencapaian besar sebelum ia menanggalkan seragam tim tersebut.

Sayangnya, tahun 2025 menjadi tahun yang berat bagi Gumayusi. Jika kalian ingat, di pertengahan musim kompetisi tahun ini, Gumayusi harus menelan pil pahit di mana posisinya digantikan oleh pemain academy, Shin “Smash” Geum-jae selama beberapa pertandingan.

Tidak hanya itu, ia juga menerima banyak hinaan pedas dari sekumpulan hater bernama T1Gall, sesuatu yang sudah terjadi bahkan jauh sebelum ia menjadi bagian dari roster utama T1, namun semakin membesar pada tahun 2025.

Saat ini belum ada kabar mengenai masa depan Gumayusi, ada rumor yang menyebut bahwa sang pemain sedang diincar oleh tim beberapa tim LPL dengan harga fantastis, tetapi tidak sedikit juga yang mengatakan Gumayusi ingin beristirahat sebelum kembali bermain di panggung esports.

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *