Akhirnya resmi sudah, babak baru atau musim baru dari League of Legends telah resmi dimulai sekarang ini. Pembukaannya tentu saja dilakukan setelah Riot merilis satu cinematic baru, yang untuk kali ini berjudul “Welcome to Noxus”. Sesuai dengan namanya, cinematic ini difokuskan untuk para champions Noxus, tapi siapa sangka kalau ternyata cerita yang diambil akan melanjutkan kisah Arcane.
Riot mengambil rute yang berbeda untuk cinematic tahun ini, karena kalian tidak akan melihat kompilasi pertarungan para champions tanpa adanya cerita begitu saja. Dalam kasus tahun sekarang, Riot ingin menceritakan kisah yang lebih mendalam, itulah kenapa Riot mengambil apa yang terjadi setelah Arcane musim kedua selesai. Alhasil, kalian akan melihat beberapa champions penting yang ceritanya akan diangkat.
BACA JUGA: 10 Skin Baru League of Legends Terlaris Sepanjang Tahun 2024 dari Server Tiongkok

Berikut adalah daftar champions yang bisa kalian temui pada cinematic Welcome to Noxus;
- Katarina
- Elise
- Darius
- Trundle
- Vladimir
- LeBlanc
- Mel Medarda
Seperti yang bisa kalian lihat, kalau fokus utamanya penuh diberikan kepada para champions Noxus. Trundle jadi satu-satunya champions non-Noxus yang hadir, dan diapun bisa hadir karena harus bertarung melawan Darius, dan kalah. Riot sepertinya sangat serius ketika mengatakan kalau mereka ingin menceritakan kisah dari Noxus dalam musim ini. Berbeda dengan apa yang sering mereka lakukan pada cinematic biasanya, ini juga yang menjadi alasan kenapa Fortiche ditunjuk sebagai pembuatnya.

Lewat adanya cinematic ini, maka bagi kalian yang sudah menonton dua musim dari Arcane, maka mau tidak mau kalian harus mengikuti kelanjutan kisahnya lewat cinematic ini. Sebut saja kalau cinematic ini adalah episode ke sembilan dari Arcane musim kedua, karena kisahnya langsung bersambung ke sana. Menarik memang melihat bagaimana Riot akan melanjutkan kisah ini lewat gamenya langsung, bukan serial lagi.