Trending News

Blog Post

Agent Balancing Pada Patch 8.01 Buat Iso Semakin Kuat!
VALORANT

Agent Balancing Pada Patch 8.01 Buat Iso Semakin Kuat! 

Sebentar lagi patch 8.01 akan segera dirilis ke dalam VALORANT, sebuah patch baru pertama di tahun 2024. Pada patch kali ini seperti biasa Riot akan memberikan perubahan atau balancing kepada beberapa agent. Adapun agent yang terpilih kali ini adalah Iso yang mendapatkan buff besar dan juga Skye yang mendapatkan nerf cukup besar dan terakhir ada juga Raze.

Iso adalah agent yang mendapatkan buff besar kali ini, duelist terbaru ini sepertinya mendapatkan performa yang buruk semenjak perilisannya. Pasalnya, Riot langsung memberikan buff besar pada skill E dan C miliknya. Sedangkan untuk Skye, dia malah mendapatkan nerf yang cukup besar, membuatnya menjadi lebih lemah lagi. Terakhir kita juga punya Raze yang mendapatkan sedikit penyesuaian.

Berikut adalah penjelasan balancing pada patch 8.01 VALORANT;

  • ISO – BUFF
    • Double Trap (E)
      • Shootable orb duration increased two >>> three seconds 
      • Initial buff and shield duration increased 15 >>> 20
      • Shield width reduced 120 >>> 100
    • Contingency (C)
      • Cost reduced 250 >>> 200
  • SKYE – NERF
    • Guiding Light (E)
      • Guiding Light no longer regenerates charges during a round.
      • Guiding Light now automatically activates the flash at the end of its lifetime.
    • Seekers (X)
      • When a Seeker gets close to its target, the target player will now get a yellow directional warning indicator.
  • RAZE – ADJUST
    • Blast Pack (Q)
      • Audio for Raze traveling through the air with Blast Pack is now louder when she is traveling toward you.

Bagaimana? Setelah membacanya kalian bisa melihat kalau Iso sepertinya akan menjadi ancaman baru pada patch baru ini. Skye yang sudah dinilai lemah karena sering mendapatkan nerf, sekarang kembali diperlemah lagi. Terakhir adalah Raze yang mendapatkan sedikit penyesuaian saja, tidak ada perubahan besar untuknya.

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *