Trending News

Blog Post

Dengar Protes Komunitas, Riot Games Siap Ubah Champion Mastery Baru
League of Legends

Dengar Protes Komunitas, Riot Games Siap Ubah Champion Mastery Baru 

Mendengar suara komunitas terkait visual Champion Mastery baru yang diluncurkan beberapa patch lalu, Riot Games kini tengah bersiap untuk kembali merombak Champion Mastery terutama dari segi visual.

Perubahan ulang ini diumumkan oleh Riot Games melalui video Dev Update baru mereka di mana Riot Games memberi gambaran masa depan League of Legends pada pemain. Dalam video itu, salah satu topik yang mereka singgung adalah sistem Champion Mastery.

Riot Games menjalaskan bahwa perubahan besar itu diterima dengan baik secara umum oleh komunitas League of Legends, mulai dari melepas batasan level mastery hingga champion title. Sayangnya, ada beberapa hal yang diterima kurang baik.

Salah satu elemen Champion Mastery baru yang ditolak keras adalah perombakan visual yang meluncur bersama dengan update itu. Mengetahui hal ini, Riot Games kembali bekerja keras untuk membuat visual yang jauh lebih cocok dengan estetika League of Legends secara menyeluruh.

Selain perombakan visual Champion Mastery baru untuk kedua kalinya, Riot Games juga akan mengembalikan beberapa challenge yang dihapus berdasarkan jumlah mastery level 7 yang dimiliki pemain.

Mengetahui hal ini, komunitas memberikan apresiasi terhadap Riot Games atas komitmen mereka untuk memuaskan pemain. Tidak hanya itu, diungkapnya visual mastery baru ini juga diterima dengan baik dan dirasa mencapai titik tengah yang diharapkan pemain.

Beberapa waktu lalu, Riot Games mencoba meremajakan sistem Champion Mastery di League of Legends dengan banyak perubahan besar yang diterima dengan baik oleh komunitas. Sayangnya, penampilan visual baru dari sistem itu dianggap tidak senada dengan apapun yang ada di League of Legends, bahkan ada yang menyebutnya mirip dengan game mobile murahan.

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *