Trending News

Blog Post

Riot Konfirmasi Ambessa Jadi Champions Fighter!
League of Legends

Riot Konfirmasi Ambessa Jadi Champions Fighter! 

Pada awal tahun kemarin, Riot Games telah mengkonfirmasi kalau salah satu champions baru yang akan rilis pada tahun ini adalah Ambessa Medarda. Champions yang diambil atau awalnya dibuat oleh Riot untuk karakter sampingan di serial Arcane musim pertama. Sekarang, lewat perilisan musim keduanya, dia akan ikut ke dalam game menjadi champions baru.

Bagi kalian yang belum tahu siapa dia, Ambessa Medarda adalah ibu dari Mel Medarda, atau karakter council yang kalian kenal dekat dengan Jayce di Arcane. Pada musim pertama, dia hanyalah karakter sampingan yang diceritakan sebagai salah satu jendral dari Noxus. Namun, melihat perannya di musim kedua, dipastikan dia akan memiliki peran yang lebih penting.

BACA JUGA: Riot Uji Coba Transfer Model Champions Wild Rift ke League of Legends, Dimulai Dari Malphite!

Setelah dikonfirmasi akan menjadi champions baru, banyak orang bingung dengan role apa yang akan diberikan Riot kepadanya. Melihat perawakannya dia terlihat seperti seorang petarung yang kuat, dan hal tersebut benar adanya. Sekarang, Riot Meddler sudah mengkonfirmasi kalau Ambessa memang akan menjadi champions fighter dalam game.

Dalam musim pertamanya saja, Ambessa sudah diceritakan sebagai karakter wanita yang besar dan kuat. Apalagi jika kalian sudah melihat teaser trailer pertama dari Arcane Season 2, disana kalian bisa melihat penampilannya ketika menggunakan armor perangnya. Perawakan seperti itu sudah bisa dipastikan cocok sekali untuk dijadikan sebagai fighter.

Namun, untuk sekarang kita belum tahu apakah dia akan digunakan sebagai toplane atau jungler. Aurora yang merupakan champions baru dalam waktu dekat sudah dipastikan menjadi toplane, dan apakah Riot akan merilis dua champions toplane secara back to back? Pastinya, semua pertanyaan ini akan lebih jelas lagi seiring waktu berjalan, jadi mari kita tunggu.

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *