Bukan hanya Elementalist dan Faerie Court yang sepertinya akan kembali dibawa oleh Riot pada tahun ini, karena sekarang laporan terbaru mengatakan kalau Coven juga siap kembali lagi. Big Bad Bear mengatakan kalau Riot sudah mempersiapkan skinline baru ini untuk bisa rilis dua sampai tiga bulan ke depan. Menariknya di sini, ada indikasi yang mengatakan kalau Lux mungkin saja mendapatkan skin exalted.
Big Bad Bear menjelaskan kalau bukan hanya Coven yang akan dibawa, tapi satu universe dari skinline tersebut. Itu artinya, kemungkinan besar kita bisa juga mendapatkan skinline Old Gods atau Eclipse. Sejauh ini, Big Bad Bear sudah punya beberapa nama champion yang mungkin saja akan mendapatkan skinline kali ini. Satu informasi menarik, Braum sepertinya akan mendapatkan skin baru disini, setelah menunggu selama 1000 hari lebih.
BACA JUGA: Semenjak Hextech Chest Dihapus, Jumlah Game League of Legends Turun Cukup Signifikan

Bukan hanya Braum, tapi Twisted Fate juga dikabarkan akan mendapatkan skin baru di sini, walaupun tidak sama persis seperti Braum, Twisted Fate juga sudah cukup lama puasa skin baru. Namun, tetap saja satu fokus utama diberikan kepada Lux yang dikabarkan akan mendapatkan skin kelas tinggi dari gelombang ini. Bahkan, Big Bad Bear mengatakan adanya kemungkinan skin exalted untuknya.
Big Bad Bear menjelaskan kalau tahun kemarin, dia sempat mendapatkan informasi yang mengatakan kalau tahun depan, atau 2025, Lux akan mendapatkan skin yang levelnya di atas legendary. Tentu saja, karena ultimate sudah tidak ada, dan Lux juga sudah punya skin ultimate, itu artinya menyisakan exalted. Setelah selesai dengan Sahn-Uzal Mordekaiser, maka kemungkinan besar Coven Lux akan mengisi spot exalted selanjutnya.

Tentu saja semua informasi ini masih bisa salah, tapi mengetahui kalau Big Bad Bear adalah orang yang membocorkannya, maka kemungkinan benarnya cukup tinggi. Satu permasalahan disini adalah, apakah Riot bisa memberikan kualitas yang layak kepada skin ini, karena kejadian Sahn-Uzal Mordekaiser kemarin sangatlah mengecewakan. Lux adalah champion yang punya banyak fanbase, jadi mari kita harap Riot tidak mengecewakan mereka.