Kit atau satu set skill champion di League of Legends memiliki keunikan mereka sendiri, mulai dari mekanik eksklusif ke satu champion tersebut seperti Rebuttal (W) Mel yang memantulkan proyektil sampai mekanik sederhana seperti menciptakan terrain sendiri. Tetapi, tahukah kalian bahwa tidak banyak champion yang bisa membuat terrain atau dinding di kit mereka?
Benar, meski sudah ada lebih 170 champion di League of Legends saat artikel ini ditulis, jumlah champion yang bisa membuat terrain sendiri lewat skill mereka tidak banyak, bahkan bisa dihitung dengan dua tangan saja. Kira-kira siapa saja? Mari kita lihat.
Baca Juga: Apa Saja Skill Sleeper OP di League of Legends?
Anivia

Anivia bisa menciptakan sebuah terrain berbentuk dinding es lewat skill-nya, Crystallize (W). Dengan skill ini, Anivia mampu menghalangi pergerakan champion bahkan melakukan wave manipulation yang sempat dilarang di panggung esports.
Azir

Ultimate ikonik Azir, Emperor’s Divide (R) akan memanggil sebaris prajurit pasir yang memberi efek knockback dan knockup terhadap lawan. Meski menjadi formasi barisan yang tidak bisa dilewati musuh, barisan prajurit Azir tetap bisa dilewati anggota timnya.
Jarvan IV

Cataclysm (R) adalah salah satu skill pembuat terrain terkuat di League of Legends saat ini. Jika penggunaannya tepat, maka Jarvan IV bisa memperangkap sejumlah musuh dengan satu Cataclysm saja. Namun, ia juga tidak bisa keluar dari skill ini tanpa dash, Flash atau menurunkan dinding yang tercipta.
Ornn

Tiang batu yang dikeluarkan Ornn lewat Volcanic Rupture (Q) mungkin merupakan skill pembuat terrain terkecil di League of Legends saat ini. Tetapi, dilengkapi dengan skill Ornn, Searing Charge (E), ia bisa memberi efek knockup yang luar biasa kuat untuk trade dan setup.
Taliyah

Weaver’s Wall (R) adalah alasan kenapa Taliyah menjadi salah satu champion yang lebih baik dimainkan oleh pemain pro saja. Bagaimana tidak, skill ini memungkinkan Taliyah menciptakan satu dinding panjang yang mampu memperangkap pemain, dan sangat rawan menjebak kawannya juga. JIka melawan atau bermain bersama Taliyah, pastikan champion kalian punya dash kalau-kalau ia tidak sengaja menjebakmu.
Trundle

Hampir sama seperti Ornn, Trundle akan memunculkan sebuah tiang es dengan skill-nya Pillar of Ice (E). Bedanya, tiang es yang dipanggil Trundle memberi efek slow juga, bahkan tidak sedikit pemain yang mengeluh Pillar of Ice sebagai salah satu skill paling menyebalkan se-League of Legends.
Yorick

Terakhir adalah Yorick, yaitu dengan Dark Procession (W). Jika dijelaskan, skill yang satu ini merupakan kombinasi antara Emperor’s Divide dan Cataclysm. Yorick akan memjebak musuh dalam sebuah lingkaran, di mana musuh baru bisa keluar setelah menyerang dinding lingkaran tetapi rekan tim Yorick bisa keluar masuk sesuka mereka.
Mekanik skill yang mampu membuat terrain sekilas terdengar sangat kuat sebab champion tersebut bisa mengacaukan pathing dan memaksa musuh menggunakan Flash, namun perlu diketahui bahwa penggunaan skill ini bisa menjadi pisau berbilah ganda yang merugikan rekan tim kalian sendiri.
Mengingat besarnya potensi skill pembuat terrain untuk digunakan dengan tujuan toxic, wajar jika Riot Games sangat membatasi champion dengan mekanik skill seperti ini.