Trending News

Blog Post

Set 5: Reckoning Dawn of Heroes Jadi Set Revival Selanjutnya di TFT
Teamfight Tactics

Set 5: Reckoning Dawn of Heroes Jadi Set Revival Selanjutnya di TFT 

Setelah sebelumnya Riot Games sukses dengan Set Revival pertama yang mendatangkan kembali Set 3 Galaxies Return to the Stars dengan elemen modern TFT, kini mereka mempersiapkan diri untuk Set Revival kedua yang akan mendatangkan Set 5 Reckoning Dawn of Heroes.

Dalam Dev Video yang diunggah ke kanal YouTube resmi Teamfight Tactics, Christina “Xtina” Jiang mengungkap beberapa fakta menarik seputar Set Revival pertama TFT dan mengumumkan set selanjutnya yang akan datang ke game auto battler tersebut.

Set 5 Reckoning menjadi salah satu set yang paling tidak disukai pemain sepanjang sejarah TFT, terutama karena set mechanic Shadow Item yang membuat item terlalu banyak dan membuat kompleksitas TFT menjadi sangat tinggi.

Namun, Dawn of Heroes —mid-set update Set 5: Reckoning– adalah penebusan dosa sekaligus set bersejarah yang memperkenalkan beberapa elemen inti di TFT hingga saat ini, beberapa di antaranya adalah Radiant Item, Armory, dan masih banyak lagi.

Salah satu trait yang menarik perhatian dari Set 5 Reckoning Dawn of Heroes adalah Cruel. Trait ini hanya dimiliki oleh Teemo sebagai salah satu unit 5-cost di set tersebut dan tidak bisa dibeli dengan gold melainkan dengan HP pemain.

Kalian juga pastinya pernah mencoba trait Hellion di mode Pengu Party, trait dengan efek membangkitkan unit yang mati untuk bertempur sekali lagi.

Set 5: Reckoning Dawn of Heroes akan datang ke TFT Set Revival bersama patch 14.19 hingga 14.20 yang diperkirakan mendarat pada pertengahan bulan September dan awal bulan Oktober tahun ini.

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *