Trending News

Blog Post

Siapa yang Sedang Dieksperimen Oleh Singed Pada Teaser Arcane Season 2?
League of Legends

Siapa yang Sedang Dieksperimen Oleh Singed Pada Teaser Arcane Season 2? 

Pada pengumuman roadmap konten yang sedang dipersiapkan oleh Riot Games untuk tahun 2024, Riot ikut memberikan satu teaser singkat untuk Arcane Season 2. Dalam teaser singkat tersebut, kita diperlihatkan sedikit cuplikan tentang satu karakter misterius. Dari teaser ini, Riot tidak memperlihatkan karakter utama seperti Jinx atau Vi, melainkan Singed yang ditampilkan.

Namun, disini Singed tidaklah sendirian karena setelah beberapa saat kemudian kita diperlihatkan ada satu figur besar yang menakutkan. Bagi kalian yang tidak tahu lore dari League of Legends mungkin kebingungan setelah melihat sosok tersebut. Siapa dia, dan kenapa dia bisa besar sekali, dan yang paling penting kenapa bentuknya seakan mirip seperti serigala besar.

Mungkin agak spoiler juga, tapi jika kalian sudah membaca lore dari Singed maka kalian sudah bisa menebak siapa dia. Jadi, dari lore yang ada di League of Legends dan Runeterra untuk Singed, dia adalah orang yang bertanggung jawab atas terciptanya Warwick. Yap, Singed adalah orang yang melakukan eksperimen untuk membuat Warwick, adapun orang yang dijadikan bahan eksperimennya adalah Vander, atau setidaknya dalam versi Arcane seperti itu.

Dalam lore yang ada di Runeterra, Singed diceritakan menjadi seorang ilmuan yang gila dan saking gilanya, dia bisa membuat sebuah Warewolf dari hasil eksperimennya. Awalnya kita tidak tahu siapa manusia yang dijadikan bahan eksperimen oleh Singed ini, namun berkat Arcane sekarang kita tahu siapa dia. Vander yang kita kenal sebagai sosok ayah untuk Jinx dan Vi adalah Warwick yang kita kenal sebagai monster Zaun juga.

Ini barulah satu teaser singkat yang dirilis oleh Riot belum lama ini, bukan trailer yang matang. Namun, satu cuplikan singkat ini saja sudah membuat banyak orang merasa semangat untuk menyaksikan musim kedua dari Arcane itu sendiri. Sejauh ini pihak Riot dan Netflix belum mengkonfirmasi kapan musim keduanya akan tayang, tapi kita tahu kalau November 2024 adalah waktu perilisan episode pertamanya.

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *