Trending News

Blog Post

Gak Hanya League, Ambessa Medarda Juga Dirilis ke Wild Rift
Wild Rift

Gak Hanya League, Ambessa Medarda Juga Dirilis ke Wild Rift 

Karakter Arcane, Ambessa Medarda, beberapa waktu lalu dipastikan akan menjadi champion baru di League of Legends. Baru-baru ini, karakter tersebut dipastikan akan datang ke Wild Rift juga.

Melalui video Dev Update, Andrei “Meddler” van Roon selaku Head of League Studio memberikan informasi terkait apa saja yang akan datang ke Wild Rift. Dalam video tersebut Rioter itu menyebutkan banyak hal mulai dari dari rencana membuat semua lore menjadi canon, hingga informasi terkait Arcane Season 2.

Berbicara mengenai Arcane Season 2, Meddler juga menyebutkan bahwa champion asal Noxus baru dari serial tersebut juga akan dirilis ke Wild Rift bersama dengan League of Legends.

Meski hanya muncul sekejap saja, wanita asal Noxus ini memiliki andil dalam perkembangan karakter Jayce menjadikan Hextech sebagai senjata. Mengingat ia akan menjadi champion baru di League of Legends dan Wild Rift, Ambessa Medarda kemungkinan besar akan menjadi karakter penting di Arcane Season 2.

Ambessa Medarda adalah seorang wanita berbadan kekar asal Noxus, ia adalah ibu dari Mel Medarda, seorang konselor di Piltover. Di season satu, ia sempat mengunjungi Piltover dengan harapan mendapat senjata Hextech yang tengah dikembangkan untuk membalas dendam Kino Medarda, anaknya yang terbunuh.

Kedatangan Ambessa Medarda akan menjadi kali ketiga Wild Rift dan League of Legends mendapat perilisan champion baru dalam kurun waktu yang sangat singkat. Sebelumnya, Seraphine dan Akshan dirilis dalam kurun waktu yang bersamaan dalam dua game tersebut.

Related posts

Leave a Reply

Required fields are marked *